Jumat, 12 April 2013

Puyuh Sambal Hijau

Bahan untuk Ungkep:
10 ekor burung puyuh, yang sudah dibersihkan
Bumbu Ungkep:
1 sdm garam
1 sdt kaldu instan
6 siung bawang putih
10 bh bawang merah
4 btg serai, memarkan
3 cm lengkuas, memarkan
2 cm jahe
6 btr kemiri
1 sdm ketumbar
2 btr kapulaga
8 lbr daun jeruk
5 lbr daun salam
4 cm kunyit
250 ml air
Bumbu Sambal Hijau:
½ sdm garam
¼ sdt kaldu instan
2 siung bawang putih halus
10 bh cabai hijau besar, blender kasar
30 ml minyak goreng
Cara Membuat:
1. Bumbu Ungkep : campur semua bumbu dan burung puyuh, lalu masak sambil ditutup dengan api sedang masak sampai puyuh empuk. angkat, sisihkan.
2. Panaskan minyak, goreng burung puyuh sampai berwarna kuning kecokelatan.
3. Panaskan sedikit minyak, tumis semua bahan pada bumbu sambal hijau hingga harum dan matang. Masukkan puyuh, goreng dan aduk sampai puyuh terlumuri bumbu. Sajikan dengan nasi hangat.
Untuk 2 orang
Tips:
Lumuri burung puyuh dengan garam dan jeruk nipis sampai tidak berbau amis.
Bersihkan bulu-bulu burung puyuh hingga bersih, kalau masih ada bulu yang tertinggal, bakar sebentar di atas bara api.
Waktu meng-ungkep burung puyuh, gunakan api kevil dan tutupi supaya burung puyiu cepat empuk
Ungkep: memasak dengan cara merebus burung [uyuh dan bumbu secara bersamaan dengan api kecil sampai kering atau sampai bumbu meresap kedalam burung puyuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar